PERPUSTAKAAN ASIA

Pengaruh promo bunga, jangka waktu dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pengajuan kredit nasabah pada pt. bpr trikarya waranugraha malang

No image available for this title
ABSTRAKSI

Penelitian ini dimotivasi oleh fakta bahwa tingginya persaingan di bidang perbankan khususnya pada penyaluran dana sehingga nasabah perbankan saat ini dengan mudah menemukan banyak pilihan jasa perbankan yang ditawarkan. PT. BPR Trikarya Waranugraha Malang adalah salah satu lembaga keuangan yang menyediakan fasilitas kredit untuk masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promo bunga, jangka waktu dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pengajuan kredit nasabah pada PT. BPR Trikarya Waranugraha Malang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan membagikan kuesioner pada 100 responden dari populasi nasabah yang mengajukan kredit di PT. BPR Trikarya Waranugraha Malang. Untuk analisis statistik, peneliti menggunakan bantuan program SPSS versi17.0 untuk menguji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi, uji T dan uji F, serta uji koefisien determinasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara parsial promo bunga berpengaruh negatif terhadap keputusan pengajuan kredit serta jangka waktu dan kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap keputusan pengajuan kredit. Namun secara simultan promo bunga, jangka waktu dan kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap keputusan pengajuan kredit. Koefisien determinasi sebesar 63,7% merupakan perubahan atau variasi dari keputusan pengajuan kredit oleh promo bunga, jangka waktu dan kualitas pelayanan sebagai variabel independen dan sisanya 36,3 % keputusan pengajuan kredit oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Kata kunci : Promo Bunga, Jangka Waktu, Kualitas Pelayanan dan Keputusan Pengajuan Kredit
Ketersediaan
L005014001.4 BRA pSkripsi ManajemenTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Pengarsipan
Informasi Detil
Judul Seri

-

No. Panggil

001.4 BRA p

Penerbit

STIE ASIA : Malang.,

Deskripsi Fisik

x, 108 hlm : ill ; 30 cm

Bahasa

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Klasifikasi

001.4

Informasi Detil
Tipe Isi

text

Tipe Media

-

Tipe Pembawa

-

Edisi

-

Info Detil Spesifik

-

Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain
Komentar

Pilih Bahasa

Advanced Search

License

This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3.